Web Design

Ketahui Perbedaan Web Statis dan Web Dinamis

perbedaan web statis dan dinamis

Situs web adalah suatu halaman web yang saling berhubungan, umumnya berada pada peladen yang sama berisikan kumpulan informasi yang disediakan secara perorangan, kelompok, atau organisasi. Situs web biasanya ditempatkan pada sebuah server web yang dapat diakses melalui internet. Sebuah situs web pada umumnya dapat diakses oleh semua orang yang terhubung jaringan. Namun ada sebagian dari sebuah website yang membatasi pengunjung untuk mengaksesnya. Biasanya mereka mewajibkan pengunjung untuk mendaftar atau bahkan membayar untuk menjadi pengguna dari situs web tersebut. Pembatasan ini dilakukan dengan alasan keamanan, menghormati privasi, atau dengan tujuan komersial tertentu., Ketahui Perbedaan Web Statis dan Web Dinamis

Berdasarkan teknologi, web terbagi menjadi 2 jenis, yaitu web statis dan web dinamis. Web statis dan web dinamis memiliki kesamaan yaitu menampilkan halaman web di internet yang memuat suatu informasi. Web statis adalah web dimana penggunanya tidak dapat mengubah website secara langsung melalui browser. Jadi web statis ini dapat diubah secara manual saja. Sedangkan web dinamis adalah situs web yang kontennya dapat diperbaharui secara berkala dengan mudah.

, Ketahui Perbedaan Web Statis dan Web Dinamis

Perbedaan web statis dan web dinamis.

Web statis Web dinamis
Interaksi antara pengguna dan pemilik web Tidak memungkinkan terjadi interaksi Terjadi interaksi melalui komentar, atau yang lainnya
Bahasa script HTML saja Lebih kompleks (PHP, Javascript,dll)
Penggunaan database Tidak menggunakan database Menggunakan database seperti MySQL
Konten Jarang diupdate Lebih sering diupdate

Itulah materi mengenai web statis dan web dinamis. Semoga dapat dipahami dengan mudah dan bermanfaat.  🙂

 

Direktori Layanan Herco Digital