Cara Pengemasan Produk yang Membuat Konsumen Auto Beli!

Pernah tidak, Anda sedang scroll-scroll belanja online, tiba-tiba menemukan produk dengan kemasan yang keren? Entah itu bentuknya yang unik, warnanya yang eye-catching, atau ada detail kecil yang membuat penasaran. Rasanya pasti langsung berpikir untuk meng-klik dan cari tahu lebih lanjut terkait produknya, kan?
Nah, itulah kekuatan dari kemasan! Kemasan yang menarik bisa jadi magnet utama yang membuat konsumen tertarik bahkan sebelum melihat isi produknya. Apalagi jika sedang momen-momen belanja besar seperti Harbolnas atau promo akhir tahun. Pada saat-saat seperti itu, persaingan antar produk semakin ketat, dan kemasan bisa jadi senjata rahasia untuk membuat produk Anda stand out di antara ribuan pilihan lainnya.
Nah, pertanyaannya adalah ‘bagaimana cara pengemasan produk yang kece seperti itu?’ Penasaran dengan jawabannya? Simak terus pembahasan ini sampai akhir!
Cara Pengemasan Produk yang Menjual
Selain membuat tampilan produk jadi lebih menarik, kemasan juga harus bisa menyampaikan informasi penting tentang produk ke konsumen. Sehingga, sekarang banyak sekali brand yang mulai sadar akan pentingnya kemasan yang tak hanya estetik, tapi juga fungsional dan ramah lingkungan. Yuk, ketahui cara pengemasan yang menarik satu per satu!
1. Kemasan yang Informatif
Bayangkan Anda sedang mencari skincare baru. Pasti Anda akan lebih tertarik dengan produk yang kemasannya jelas menuliskan kandungan, cara pakai, dan manfaatnya, bukan? Nah, itu dia pentingnya kemasan yang informatif. Dengan kemasan yang jelas, konsumen jadi lebih mudah untuk mengambil keputusan pembelian.
Lebih dari itu, ada alasan lain juga kenapa kemasan yang informatif itu penting, yaitu:
-
Meningkatkan kepercayaan konsumen
Kemasan yang transparan dan jujur akan membuat konsumen merasa lebih percaya dengan brand Anda.
-
Meminimalkan retur
Konsumen yang sudah tahu betul tentang produk Anda akan lebih jarang mengembalikan produk karena merasa sudah sesuai dengan ekspektasi.
2. Kemasan Estetik
Kemasan yang estetik itu seperti wajah dari sebuah brand. Melalui desain kemasan, Anda bisa menyampaikan nilai-nilai brand, target market, dan personality brand. Desain kemasan yang unik dan menarik juga bisa membuat produk Anda lebih mudah diingat oleh konsumen.
Bagaimana cara pengemasan produk yang estetik?
-
Kenali target market kamu
Desain kemasan harus sesuai dengan selera dan preferensi target market Anda.
-
Buat desain yang unik dan memorable
Desain kemasan yang berbeda dari kompetitor akan membuat produk Anda lebih menonjol.
-
Gunakan warna dan typography yang sesuai dengan brand identity
Warna dan typography yang konsisten akan membuat brand Anda lebih mudah dikenali.
3. Kemasan yang Fungsional dan Berkelanjutan
Sekarang ini, banyak sekali konsumen yang peduli sama isu lingkungan. Mereka lebih memilih produk-produk yang kemasannya ramah lingkungan, bisa didaur ulang, atau bahkan bisa digunakan lagi. Nah, ini dia peluang besar untuk brand Anda!
Tapi, ada keuntungannya juga jika Anda menggunakan kemasan yang berkelanjutan, seperti:
-
Meningkatkan citra brand
Brand yang peduli dengan lingkungan akan lebih disukai oleh konsumen.
-
Membedakan produk dengan kompetitor
Kemasan yang berkelanjutan bisa jadi nilai jual unik untuk produk Anda.
-
Mendukung keberlanjutan bisnis
Dengan menggunakan kemasan yang ramah lingkungan, Anda juga ikut berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Lalu, cara pengemasan produk yang fungsional dan berkelanjutan itu seperti apa? Berikut contohnya:
-
Kemasan yang bisa didaur ulang
Pilih bahan kemasan yang mudah didaur ulang, seperti kertas atau plastik yang bisa terurai secara alami. Selain membantu mengurangi limbah, konsumen juga akan merasa lebih nyaman membeli produk karena mereka tahu kemasan tersebut tidak akan mencemari lingkungan.
-
Kemasan yang bisa digunakan lagi
Desain kemasan yang bisa digunakan untuk fungsi lain, misalnya dijadikan tempat pensil atau wadah makanan, akan memberikan nilai tambah bagi konsumen. Dengan begitu, konsumen akan merasa mendapat lebih banyak manfaat dari produk Anda, sekaligus mengurangi sampah.
-
Kemasan yang menggunakan tinta ramah lingkungan
Hindari penggunaan tinta yang mengandung bahan kimia berbahaya. Selain lebih aman bagi lingkungan, tinta ramah lingkungan juga biasanya lebih aman untuk digunakan pada produk yang bersentuhan langsung dengan makanan atau kulit manusia.
Nah, dari gambaran cara pengemasan produk tersebut, bisa disimpulkan jika kemasan itu lebih dari sekadar wadah. Kemasan yang tepat adalah investasi jangka panjang yang bisa meningkatkan penjualan, meningkatkan loyalitas pelanggan, dan memperkuat brand Anda.
Jadi, jangan anggap remeh peran kemasan! Ingat, konsumen sering kali membeli dengan mata, dan kemasan yang oke bisa menjadi daya tarik utama yang membuat mereka memilih produk Anda dibanding kompetitor.
Ingin memiliki kemasan yang membuat produk Anda semakin laris? Yuk, konsultasikan kebutuhan desain kemasan Anda dengan tim ahli jasa desain kemasan di Herco Digital Indonesia! Kami siap membantu Anda menciptakan kemasan yang bukan hanya menarik secara visual, tapi juga efektif dalam menyampaikan pesan brand. Dengan pengalaman dan keahlian tim kami, Anda bisa mendapat solusi kemasan yang unik, inovatif, memiliki story yang kuat, dan tentunya sesuai dengan kebutuhan pasar.
Tak perlu tunggu lebih lama lagi! Yuk, bersama Herco Digital Indonesia bawa produk Anda ke level berikutnya dengan kemasan yang membuat konsumen auto beli!